Menanamkan Nilai Kasih Sayang - kangzainfuad.com

Jumat, 21 April 2017

Menanamkan Nilai Kasih Sayang


Ayah..
Kenapa ayah sering mengajak luthfi nanam-nanam.
Seperti kemarin malam luthfi, ayah bersama bunda menanam dan membuat taman tanaman mini (TERARIUM)di tokoh teman ayah (pak agel),
Kenapa Kita harus menyayangi tanaman yah?
Anakku..
Sebelum ayah jelaskan...
Nyoba kakak rasakan, sejuk tidak kak kalau di rumah kita ada tamanan?
Indah tidak jika didepan Mushalla perumahan kita ada tanaman?
Dengan tanaman lingkungan kita jadi sejuk dan Indah.
Dan dari tanaman kita bisa makan dan mendapatkan energi.
Anakku..
Tidak hanya hal-hal itu saja yang ayah harapkan,
.
Dengan merawat tanaman ayah berharap akan tumbuh dalam dirimu rasa sayang.
.
Sayang pada tanaman,
jika rasa sayang itu tumbuh dan bersemayaman dalam jiwamu.
.
Insyaallah engkau akan tumbuh pula rasa sayang dan menyayangi pada sesama.
.
Menyayangi semua makhluq Allah swt, yang saat INI SUDAH MULAI PUDAR.
.
Anakku..
semoga kelak engkau akan paham apa yang ayah maksud.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda