Nasihat #8
Wahai anakku, ilmu tanpa disertai amal adalah sebuah kegilaan, amal tanpa ilmu adalah tidak wujud (tidak diterima Allah).
Ketahuilah, bahwa ilmu yang tidak mampu
menjauhkanmu dari maksiat dan tidak mampu mendorongmu melakukan keta’atan, maka
besok pada hari kiamat ilmu itu tidak dapat menjauhkanmu dari neraka Jahannam.
jika kamu sekarang tidak beramal dengan
ilmumu, dan tidak memperbaiki kesalahanmu di masa yang telah lewat, besok pada
hari kiamat engkau akan mengatakan : “Ya Allah kembalikanlah diriku ke dunia
supaya aku bisa beramal sholih”, dan akan diucapkan kepadamu: hai orang
yang dungu! kamu telah datang darisana (dunia) yang seharusnya engkau bisa
memperbaiki amalmu saat engkau salah/khilaf dan memperbanyak amal, saat ini
engkau tidak akan mampu lagi Kembali kesana, saat ini (akhirat) engkau
mempertanggungjawabkan dari apa sudah engkau lakukan selama didunia. (azf)